Assalamualaikum Hai anak anak ku Kelas XI IPA 4 & IPS 3
Nama Guru : SUSILAWATI,S.Sos
Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kelas : XI IPA 4 & IPS 3
KD : 3.5 Mengkaji kasus-kasus ancaman terhadap Ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, pertahanan, dan keamanan dan strategi mengatasinya dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika
Materi :
* Ancaman, tantangan, gangguan dan hambatan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
Tujuan Pembelajaran siswa diharapkan dapat :
* Memberikan contoh ancaman, gangguan,hambatan dan tantangan
Salah satu sikap kewaspadaan nasional adalah kesadaran akan integrasi nasional. Kesadaran integrasi nasional ini akan lahir jika ada jiwa nasionalis di dalam diri masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, perlu ditanamkan sejak dini dalam pendidikan di keluarga, sekolah dan masyarakat tentang jiwa cinta tanah air dan rela berkorban.
Menurut Buku Putih Pertahanan Tahun 2008, ancaman yang membahayakan keamanan dan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara itu ada 2 ancaman :
a. Ancaman Militer,
adalah ancaman yang menggunakan kekuatan bersenjata yang terorganisasi yang dinilai mempunyai kemampuan yang membahayakan kedaulatan negara, keutuhan wilayah negara dan keselamatan segenap bangsa.
b. Ancaman Nirmiliter,
pada hakikatnya ancaman yang menggunakan faktor-faktor nirmiliter yang dinilai mempunyai kemampuan yang membahayakan kedaulatan negara, keutuhan wilayah negara dan keselamatan segenap bangsa.
Tugas Individu :
Ancaman militer memiliki bentuk berbeda-beda seperti yang diuraikan di atas. Carilah gambar atau berita dari surat kabar, majalah, ataupun website tentang bentuk ancaman yang mengancam kehidupan bangsa Indonesia. Identifikasikan bentuk ancaman itu sesuai dengan katagori bentuk ancaman militer yang dijelaskan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar